Menanti Kiriman PIN Google Adsense dengan Berdebar debar

Menanti Kiriman PIN Google Adsense 

dengan Berdebar debar


Mencari penghasilan dengan menjadi Publisher Google Adsense


Menjadi seorang Publisher google adsense yang kadang kita sendiri tidak mengerti bagaimana mendapatkan uang dari situ. Seperti layaknya seorang freelance yang mencoba mencari pekerjaan di suatu tempat yang tidak ada kantornya. Dengan cara menulis di blog atau upload video video di youtube.

Pendapatan Google Adsense dengan Tehnik PPC atau Pay per Click


Perbedaan seorang publisher Google Adsense dengan pekerja atau pengusaha adalah jika pekerja mendapatkan gaji bulanan yang pasti. Pengusaha mendapatkan uang dari penjualan barang atau jasa yang digunakan. Sedangkan pendapatan dari Google Adsense menggunakan tehnik PPC atau Pay per Click, dengan artian kita akan dibayar setiap orang yang telah meng click iklan kita di blog atau youtube kita.

Tahapan untuk bisa dibayar sebagai publisher google adsense

Submit verifikasi PIN google adsense

Keterangan tentang PIN google Adsense

Kode 6 digit yang dikirimkan oleh pihak google adsense melalui kantor POS dalam bentuk sebuhan surat ke alamat rumah dari pemilik akun google adsense atau alamat publisher google adsense. Kita akan menerima PIN ini setelah pendapatan mencapai 10 $ atau setelah usia dari google adsense kita telah mencapai usia 3 bulan. 

Kenapa Google Adsense memberikan PIN tersebut secara manual

Pihak Google Adsense mengirimkan PIN tersebut secara manual dikarenakan untuk memverifikasi alamat rumah kita, dan mengecek apakah alamat yang kita kirimkan itu benar dan asli bukan alamat palsu apalagi harapan palsu. Dengan harapan bahwa google adsense akan mengetahui bahwa alamat rumah kita adalah benar.

Google Adsense akan memberikan 3 kali kesempatan pengiriman PIN

Untuk memudahkan para publishernya dalam memverifikasi PIN dan juga dari google adsense untuk mengecek apakah alamat itu benar, maka akan diberikan 3 kali kesempatan dalam pengiriman PIN tersebut. Kita harus benar benar memasukkan alamat lengkap, karena dikhawatirkan surat tersebut tidak sampai, jika kita tidak menuliskan alamat yang benar.

Jika 3 Kali PIN tidak datang Maka Google Adsense akan beri Link

Setelah dinanti nanti tapi tidak datang juga, seperti judul lagu yang dulu pernah terkenal. Maka pihak Google Adsense akan memberikan link di halaman akun adsense dan memverifikasi secara manual melalui scan KTP, atau scan SIM atau scan Passport. Sampai pihak google Adsense menerima kita sebagai publisher mereka, maka pihak google adsense secara otomatis langsung memverifikasi akun google adsense kita.

sumber : http://strukturkode.blogspot.co.id/2014/12/solusi-pin-adsense-tidak-datang.html

0 Komentar